25 Februari 2015

Di sela-sela kesibukan saya menjadi mahasiswi tingkat akhir, saya menyempatkan diri untuk menggali dan mengasah lagi kemampuan saya dalam berkarya. Nah, kebetulan di bulan yang sama dengan tenggat waktu yang tidak berjauhan, ada dua perlombaan yang tentunya berbeda dalam tema. Ada dari Gizi Palembang, mengadakan lomba khusus tema Hari Gizi Nasional dan Pekan Sarapan Nasional yang di dalamnya saya mengikuti lomba komik, sedangkan di Universitas Sumetara Utara, sedang diadakan lomba untuk memeriahkan GEMA (Gerakan Menutup Aurat). Jadilah saya sempatkan diri untuk berkarya setelah saya revisi proposal pasca sidang. (dan Alhamdulillahnya, saya sidang di hari pertama jadi bisa ada waktu untuk perbaikan, sambilan mengerjakan poster dan komik, juga sela-selanya dipakai untuk konsul dengan penguji dan pembimbing).

Gambar 1. Poster GEMAUSU

Poster tersebut maknanya mengajak untuk berhijab karena setiap muslimah pasti memiliki pengalaman yang sama dalam proses menjemput cinta-Nya. Sekalian ada curhat atau sekelumit diary nya pembuat poster di dalamnya hehe. Karena ibu di rumah dulunya tidak berjilbab, dan saya tidak memiliki kakak perempuan seorangpun maka saya tidak pernah menatap muslimah berjilbab di rumah begitupun di sekitar rumah.

Dan... setelah tidak beberapa hari menunggu, ada notifikasi muncul di hape :

Gambar 2. Yeee Alhamdulillah
Sekian


Khimar Biru . 2017 Copyright. All rights reserved. Designed by Blogger Template | Free Blogger Templates